RESPIRATORY PROTECTION

TENTANG RESPIRATORY PROTECTION

Respiratory Protective Equipment adalah jenis Alat Pelindung Diri (APD) yang digunakan untuk melindungi pemakainya dari menghirup berbagai zat berbahaya di udara dalam bentuk gas, asap, kabut, debu atau uap yang ada di tempat kerja. Respirator hanya digunakan apabila kontrol terhadap paparan bahaya yang ada tidak cukup memadai dan tidak dapat dicapai dengan cara lain sebagai upaya terakhir dalam hierarki langkah-langkah pengendalian bahaya yaitu: Eliminasi, Substitusi, PengendalianTeknik, Pengendalian Administrasi dan APD. Respirator menyaring udara untuk menghilangkan partikel berbahaya dan menyediakan udara bersih bagi pekerja untuk bernafas.

3M MASKER N95 – MODEL 8210

3M 8210, N95 Particulate Respirator merupakan respirator sekali pakai di design untuk menyaring partikel non oil dengan effisiensi 95% dan dilengkapai dengan clip nose yang lembut; Banyak digunakan untuk aplikasi  penggerindaan, pengampelasan, pengergajian;  sweeping, bagging, atau lingkungan kerja yang berdebu.

3M REUSABLE HALF MASK MODEL 3200

Respirator elastometric ini sangat compact, ringan dan dapat dipakai berulang kali. Dapat digunakan dalam jangka waktu yang lama tanpa menyebabkan kelelahan. Banyak digunakan pada aktifitas penggerindaan, pengampelasan, pengergajian;  sweeping, bagging, atau lingkungan kerja yang berdebu.

RESPIRATOR FULL FACE 3M MODEL 6800

Respirator 3M Full Face model 6800 adalah salah satu respirator paling ringan dengan headstraps yang mudah disesuaikan. Ketika digunakan dengan Multi-Gas, Vapor dan Cartridge P100 sangat ideal untuk lingkungan yang mengandung uap organik, SO2, klorin, hidrogen fluorida, amonia, formaldehida & gas-gas lainnya

KRISBOW HALF MASK RESPIRATOR DOUBLE CATRIDGE

Half mask respirator double cartrigde; Dapat menyaring kotoran, debu, dan racun hingga 90%; Terdiri dari 2 katup exhale dan 2 katup inhale; Menggunakan filter external yang mudah diganti;  Dilengkapi karet pengikat (headband) yang nyaman digunakan.

3M CARTRIDGE RESPIRATOR 6003

Cartridge Uap / Asam Organik 3M ™ 6003 memberikan perlindungan pernafasan terhadap uap organik atau gas asam tertentu. Cartridge respirator dapat dipergunakan pada respirator Full Face 3M seri 6000, 7000 dan FF-400. Banyak digunakan pada industry bahan kimia, pestisida, aktifitas pengecatan, dll.

MASKER EAR LOOP ONE MED 3 PLY

Masker 3 ply terdiri dari 3 lapisan, lapisan luar, dalam dan bagian tengah yang berfungsi sebagai filter dengan bactery filter efficiency 99.9%.  Menutup hidung, mulut hingga menutup sampai dagu dengan sempurna, tahan percikan air dan melindugi terhadap kontaminasi kepada benda ataupun produk.